Project Description
Metode FGD (Focus Group Discussion) & Teknik Wawancara Mendalam (In-depth Interview)
Panduan Tingkat Lanjut Tentang Metode FGD (Focus Group Discussion), Mulai Dari Persiapan, Perekrutan Partisipan, Sampai Teknik Moderasi dan Teknik Wawancara Mendalam (In-depth Interview) Serta Pengolahan Datanya
Pelatihan Metode FGD (Focus Group Discussion) & Teknik Wawancara Mendalam (In-depth Interview) akan membahas lebih dalam dan lebih detail lagi pada dua diantara sekian banyak teknik pengumpulan data kualitatif yang paling banyak dilakukan oleh peneliti di bidang bisnis. Pelatihan dimulai dengan pembahasan mengenai cara membuat rumusan masalah, penyusunan pertanyaan dan analisis data kualitatif yang sangat penting dikuasai untuk merencanakan riset kualitatif apapun. Dalam tahap ini Anda perlu memiliki alasan yang kuat mengapa sebuah riset perlu dilakukan dan mengapa bisa dilakukan dengan analisis kualitatif.
Persiapan Agar Teknik Wawancara Mendalam (In-depth Interview) Mudah Diterapkan
Dalam pelatihan ini, Anda akan mempelajari hal apa saja yang perlu dipersiapkan sebelum menjalankan teknik wawancara mendalam (in-depth interview), yang meliputi penyusunan interview guideline, pembuatan proposal, penyusunan informed consent dan permintaan partisipasi responden, serta mengintegrasikan seluruh instrumen yang dibutuhkan dalam riset. Jangan lupa untuk melakukan pre-testing wawancara lebih dahulu sebelum melakukan in-depth interview yang sesungguhnya.
Pembahasan ini didahulukan karena pemahaman tentang hal ini akan menjadi dasar bagi persiapan untuk menjalankan teknik pengumpulan data kualitatif berikutnya, yaitu metode FGD (Focus Group Discussion).
Pelaksanaan Teknik Wawancara Mendalam (In-depth Interview)
Untuk melakukan riset dengan teknik wawancara mendalam (In-depth Interview), Anda perlu memahami peran dan kriteria yang harus dipenuhi oleh seorang interviewer atau pewawancara. Dalam in-depth interview, peran seorang interviewer hampir seperti peneliti itu sendiri. Interviewer perlu memahami bagaimana cara mendapatkan responden dan membuka wawancara sehingga wawancara dapat dilakukan sesuai rencana. Selain itu Anda juga perlu memberikan pencerahan kepada interviewer mengenai keterampilan wawancara dan metode wawancara yang memungkinkan dapat menggali jawaban responden lebih dalam dan lebih luas.
Dalam materi pelatihan, Anda akan mengetahui bahwa tahapan in-depth interview dapat direncanakan sesuai dengan ketersediaan waktu dan kepentingan pengujian hipotesis ataupun untuk kepentingan eksplorasi. Oleh karena itu, rangkaian wawancara dapat dilakukan secara paralel atau serial atau kombinasi antar keduanya sesuai pertimbangan peneliti.
Sebagai bagian yang penting dari pelaksanaan in-depth interview adalah bagaimana teknik wawancara mendalam dilakukan untuk memperdalam dan memperluas jawaban responden sehingga ditemukan data-data kualitatif yang dibutuhkan untuk pengambilan kesimpulan. Selain itu, yang penting juga adalah teknik pencatatan yang akan sangat menentukan kualitas wawancara, dengan pertimbangan bahwa seorang in-depth interviewer pada saat wawancara adalah peneliti itu sendiri yang harus dapat mengajukan serangkaian pertanyaan yang mengarah kepada data-data kualitatif yang dibutuhkan.
Persiapan Metode FGD (Focus Group Discussion)
Pelatihan ini berisi dua materi yang disatukan dalam satu pelatihan dan kebetulan memang saling berhubungan, yaitu Metode FGD (Focus Group Discussion) & Teknik Wawancara Mendalam (In-depth Interview). Hal ini dimaksudkan untuk Anda dapat memahami dengan tepat apa kelebihan masing-masing metode. Ketika Anda memutuskan melakukan riset kualitatif dengan metode FGD, maka Anda seharusnya sudah yakin mengenai kelebihan metode FGD dibandingkan dengan teknik wawancara mendalam untuk kondisi Anda saat akan melakukan riset. Pada kondisi yang lain, bisa saja Anda lebih memilih teknik wawancara mendalam, karena memang ada beberapa kelebihan In-depth Interview dibandingkan metode FGD untuk situasi tertentu. Pada pelatihan ini, Anda akan menguasai masing-masing kelebihan dan kekurangan dari metode FGD dan teknik wawancara mendalam, dan sekaligus Anda akan dapat menentukan pada situasi apa Anda memilih Metode Focus Group Discussion dan kapan memilih In-depth Interview.
Untuk metode FGD, hal-hal yang penting dilakukan sebelum pelaksanaan diskusi adalah perlunya membentuk grup-grup diskusi. Anda akan belajar mengapa suatu riset FGD memerlukan grup dengan perlakuan atau profil tertentu, disamping juga perlu membentuk grup kontrol. Pelaksanaan grup secara paralel maupun serial juga dilakukan dengan pertimbangan yang mengarah kepada tujuan riset, apakah berupa pengujian hipotesis kualitatif ataukah untuk eksplorasi. Dalam beberapa pelaksanaan FGD, peneliti sering membuat grup pilot yang dilakukan di awal yang dapat dijadikan eksplorasi awal atau ujicoba beberapa instrumen FGD, seperti alat peraga, urutan pertanyaan, atau bahkan pembentukan pertanyaan yang akan menjadi cikal bakal FGD Guideline.
Pelaksanaan Metode FGD (Focus Group Discussion)
Dalam pelatihan ini, kemudian Anda juga akan belajar pelaksanaan seluruh tahapan metode FGD, mulai dari perekrutan partisipan, penyusunan FGD Guideline, pemilihan venue dan instrumen serta alat-alat peraga, sampai dengan pelaksanaan diskusinya. Untuk pelaksanaan diskusi, Anda akan mempelajari teknik-teknik memoderasi diskusi, bagaimana cara memfokuskan pembicaraan agar tidak melebar kemana-mana yang tidak berhubungan langsung dengan tujuan riset, serta mengatur alur diskusi dan mengatur penyampaian alat-alat peraga, termasuk material stimulus jika diperlukan. Dalam beberapa pelaksanaan diskusi, peneliti juga bisa saja memberikan kuesioner, yang bisa dilakukan di awal maupun di akhir diskusi sesuai dengan pertimbangan analisis.
Laporan Analisis Kualitatif
Tidak lengkap pembahasan pelatihan analisis data statistik ini jika belum membahas standar laporan analisis kualitatif nya. Dalam pelatihan ini kami akan mengajarkan bagaimana struktur laporan untuk riset kualitatif yang standar. Anda juga akan mempelajari bagaimana cara membuat ringkasan eksekutif (executive summary), penggunaan verbatim atau interview quotes dalam laporan hasil riset, serta juga bagaimana membuat kesimpulan dan rekomendasi yang berasal dari interpretasi yang tepat terhadap hasil pengolahan data. Di bagian akhir, Anda juga akan sedikit mempelajari bagaimana mempresentasikan hasil riset kualitatif yang dikaitkan dengan metode pengolahan data kualitatif dan analisis data yang Anda lakukan.
Persyaratan dan Level
- Tidak ada persyaratan khusus untuk mengikuti pelatihan ini, hanya saja untuk memastikan kelancaran pemahaman, sangat disarankan Anda telah mengikuti Pelatihan Riset Kualitatif: Teknik Pengumpulan Data Kualitatif sebelumnya
- Semua yang tertarik dengan materi pelatihan statistik dan riset pasar bisa mengikuti pelatihan ini
- Learning level: Intermediate
Metode FGD (Focus Group Discussion) & Teknik Wawancara Mendalam (In-depth Interview)
Yang Akan Anda Pelajari
- 1. Membuat Rumusan Masalah – Cara membuat rumusan masalah, mengidentifikasi latar belakang permasalahan dan menyusun pertanyaan riset (research questions).
- 2. Membedakan Metode Kualitatif dan Kuantitatif – Dapat membedakan metode kualitatif dan kuantitatif, mengetahui kelebihan dan kekurangannya, serta dapat mengkombinasikan keduanya.
- 3. Menjalankan Metode Deduktif – Dapat menjalankan metode deduktif yang sangat penting dipahami dalam riset yang bersifat kualitatif dan apa bedanya dengan cara berpikir dengan metode induktif.
- 4. Mengumpulkan Data Sekunder – Mengetahui jenis dan sumber data sekunder serta terampil mengumpulkan data sekunder dari berbagai sumber sesuai tujuan riset.
- 5. Melakukan Studi Literatur – Bagaimana cara melakukan studi literatur untuk memahami suatu teori yang berkaitan dengan tema riset yang akan dikerjakan.
- 6. Menyusun Interview Guideline – Dapat menyusun interview guideline sebagai panduan dalam teknik wawancara mendalam (in-depth interview) yang dapat menjamin pencapaian tujuan riset.
- 7. Melakukan Ujicoba Wawancara Mendalam – Dapat melakukan ujicoba wawancara mendalam untuk menyempurnakan interview guideline dan memastikan validitas pertanyaan untuk pencapaian tujuan riset.
- 8. Mengintegrasikan Seluruh Instrumen Riset – Dapat mengintegrasikan seluruh instrumen riset yang terdiri dari interview/FGD Guideline, material stimulus, showcards, dan bahan tayangan (FGD).
- 9. Membuat Surat Informed Consent – Terampil membuat surat informed consent dan surat permintaan partisipasi kepada calon partisipan riset yang disertai dengan proposal ringkas.
- 10. Melakukan Pendekatan dan Membuka Wawancara – Dapat melakukan pendekatan dan membuka wawancara dengan responden dengan cara menyampaikan konteks riset dan meminta partisipasi.
- 11. Melakukan Wawancara Mendalam – Bagaimana cara melakukan wawancara mendalam dan cara mendengar aktif agar responden dapat menjawab dengan lengkap dan terbuka.
- 12. Mengajukan Pertanyaan Probing – Terampil dalam mengajukan pertanyaan probing untuk melakukan pendalaman dan perluasan terhadap jawaban partisipan serta melakukan klarifikasi dan konfirmasi.
- 13. Membuat Ulasan Hasil Wawancara – Membuat ulasan hasil wawancara yang dapat mengarah kepada kesimpulan hasil riset kualitatif yang merupakan hasil dari skill wawancara.
- 14. Menyusun FGD Guideline – Dapat menyusun FGD guideline sebagai panduan dalam memoderasi jalannya diskusi FGD yang dapat menjamin pencapaian tujuan riset.
- 15. Melaksanakan FGD Pilot – Dapat melaksanakan FGD pilot yang berguna sebagai eksplorasi awal terhadap kelengkapan seluruh FGD guideline dan instrumen riset serta efektifitas diskusi.
- 16. Menyusun Skenario Pengelompokan FGD – Dapat menyusun skenario pengelompokan FGD terdiri dari jenis grup, jumlah grup, pilihan grup secara paralel atau serial dan tempat FGD.
- 17. Melaksanakan Metode FGD – Dapat melaksanakan metode FGD (Focus Group Discussion) mulai dari perekrutan partisipan, pelaksanaan diskusi dan pelaporan.
- 18. Menjadi Moderator FGD – Menjadi moderator FGD dengan menguasai teknik memoderasi diskusi FGD, mengelaborasi pendapat dan mengarahkan diskusi yang dinamis sesuai tujuan riset.
- 19. Cara Membuat Ulasan Moderator – Cara membuat ulasan moderator yang dapat mengarah kepada kesimpulan hasil riset kualitatif yang merupakan hasil dari skill moderator.
- 20. Cara Membuat Transkrip – Cara membuat transkrip wawancara atau transkrip FGD yang standar dan konsisten dengan teknis analisis data kualitatif yang sedang dilakukan.
- 21. Cara Mengambil Verbatim – Bagaimana cara mengambil verbatim untuk dimasukkan ke dalam laporan riset kualitatif sebagai bagian dari konsep “speak by data”.
- 21. Menyusun Laporan Riset Kualitatif – Dapat menyusun laporan riset kualitatif dengan memperhatikan format dan kelengkapan seluruh komponen termasuk executive summary dan penggunaan verbatim.
Metode FGD (Focus Group Discussion) & Teknik Wawancara Mendalam (In-depth Interview)
Materi / Handout
- 6 (enam) Modul
- 36 (tiga puluh enam) Unit pelajaran
- 6 (enam) Quiz
- 10 (sepuluh) Artikel terkait materi
- 8 (delapan) File yang bisa didownload – terdiri dari: Silabus Pelatihan, Software CAQDAS, Contoh Form Recruitmen Peserta FGD, Contoh FGD/Interview Guideline, Assignment, Practical Test, Resources, Sertifikat Penyelesaian
- 2 (dua) Assignment (penugasan)
- 1 (satu) Practical test
- Resources – yaitu referensi beberapa pustaka yang dapat menambah wawasan
- 1 (satu) Sertifikat – yang bisa Anda dapatkan setelah menyelesaikan kursus ini
Metode FGD (Focus Group Discussion) & Teknik Wawancara Mendalam (In-depth Interview)
Tools Yang Akan Anda Dapatkan
- 1. Contoh Form Rekrutmen – Formulir untuk perekrutan peserta FGD yang diundang diskusi
- 2. Contoh Surat Undangan FGD – Contoh undangan untuk peserta diskusi FGD yang dapat direvisi sesuai kebutuhan
- 3. Contoh FGD Guideline dan Interview Guideline – Panduan jalannya diskusi yang berisi daftar seluruh potensial pertanyaan yang akan diajukan oleh moderator dalam diskusi atau interviewer dalam wawancara
- 4. Flowchart Quality Control – Bagan yang dapat menggambarkan urutan kegiatan dalam mengontrol kualitas proses pengumpulan data dan kualitas data yang dihasilkan sampai dengan kualitas hasil analisisnya
- 5. Backward Market Research Flow – Alur proses yang dapat lebih memastikan bahwa setiap kegiatan yang dilakukan dalam sebuah riset selalu berorientasi kepada tujuan akhir yaitu memecahkan masalah, mencapai tujuan, dan memberi rekomendasi yang tepat kepada stakeholder
Metode FGD (Focus Group Discussion) & Teknik Wawancara Mendalam (In-depth Interview)
Modul dan Unit Pelajaran
Silakan Anda klik pada tanda “+” atau “-” untuk melihat atau menyembunyikan detail unit pelajaran.
Pelatihan-MR4: Metode FGD (Focus Group Discussion) & Teknik Wawancara Mendalam (In-depth Interview)
- Unit-MR221: Cara membuat rumusan masalah: problem statement & research questions
- Unit-MR222: Penyusunan pertanyaan
- Unit-MR223: Perbedaan kualitatif dan kuantitatif, serta perbedaan metode deduktif dan metode induktif
- Unit-MR224: Tiga aspek penting untuk memulai riset
- Unit-MR225: Desk research (studi data sekunder)
- Unit-MR226: Studi Kasus: Proses penyusunan pertanyaan
- Unit-MR411: Penyusunan interview guideline
- Unit-MR412: Pembuatan proposal
- Unit-MR413: Informed consent dan permintaan partisipasi
- Unit-MR414: Mengintegrasikan seluruh instrumen
- Unit-MR415: Pre-testing wawancara
- Unit-MR421: Peran dan kriteria pewawancara
- Unit-MR422: Cara mendapatkan responden dan membuka wawancara
- Unit-MR423: Keterampilan wawancara
- Unit-MR424: Tahapan in-depth interview & serial interviews
- Unit-MR425: Teknik penggalian (depth) dan perluasan (breadth) jawaban responden
- Unit-MR426: Teknik pencatatan data kualitatif dan ulasan interviewer
- Unit-MR431: Metode FGD vs In-depth Interview vs Metode kualitatif lainnya
- Unit-MR432: Fitur utama dari FGD
- Unit-MR433: Pembagian grup dan kontrol tiap grup
- Unit-MR434: Grup paralel vs grup serial
- Unit-MR435: FGD Pilot
- Unit-MR441: Tahapan FGD
- Unit-MR442: Rekrutmen responden & kuesioner awal
- Unit-MR443: Pemilihan venue dan instrumen FGD
- Unit-MR444: Teknik memoderasi diskusi FGD
- Unit-MR445: Focusing & alur jalannya diskusi FGD
- Unit-MR446: Material stimulus untuk bahan diskusi
- Unit-MR447: Pengisian kuesioner setelah diskusi
- Unit-MR361: Transkrip wawancara / FGD
- Unit-MR362: Struktur laporan
- Unit-MR363: Executive Summary
- Unit-MR364: Penggunaan verbatim (interview quotes) dalam Hasil Riset
- Unit-MR365: Pembuatan kesimpulan dan rekomendasi
- Unit-MR366: Presentasi hasil riset
Metode FGD (Focus Group Discussion) & Teknik Wawancara Mendalam (In-depth Interview)
Info Pelatihan Lain yang Relevan
- 1. Metodologi Riset: Panduan 6 Tahapan Riset Pemasaran — Panduan Tingkat Lanjut Tentang Metode FGD (Focus Group Discussion), Mulai Dari Persiapan, Perekrutan Partisipan, Sampai Teknik Moderasi dan Teknik Wawancara Mendalam (In-depth Interview) Serta Pengolahan Datanya
- 2. Riset Kualitatif: Teknik Pengumpulan Data Kualitatif — Belajar Riset Kualitatif dan Teknik Pengumpulan Data Kualitatif Dengan Metode Deduktif, Focus Group Discussion dan Indepth Interview
- 3. Analisis Data Kualitatif: Teknik Analisis Kualitatif Tingkat Lanjut — Belajar Analisis Data Kualitatif Mulai Dari Raw Data, Pemrosesan dan Interpretasi Data, Analisis Kualitatif, Sampai Penggunaan Software CAQDAS
Metode FGD (Focus Group Discussion) & Teknik Wawancara Mendalam (In-depth Interview)
Cara Pendaftaran
Anda dapat mendaftar pelatihan dengan 3 (tiga) cara, sebagai berikut:
- Cara 1. Klik Menu/Tombol Daftar — Klik pada Menu Daftar yang ada di sebelah kanan atas halaman ini atau klik tombol Daftar Sekarang di bawah ini. Pada form yang akan tersedia, mohon Anda isi Nama Anda, Email, No Telepon/HP, Pilih Judul Pelatihan (pilih menu), Pilih Moda Pelatihan (pilih menu), Pesan Anda, lalu klik tombol Kirim.
- Cara 2. Telepon ke 021 7891876 atau 0877 7073 7494 — Kami dapat membantu pendaftaran pelatihan Anda lewat telpon.
- Cara 3. Whatsapp ke 0877 7073 7494 — Kami juga dapat membantu pendaftaran pelatihan Anda melalui chating lewat aplikasi Whatsapp, dengan menyebutkan judul pelatihan dan moda pelatihan yang Anda pilih.
Silakan join menjadi Member RisetGo.com
Jadilah bagian dari RisetGo.com untuk mendapatkan info pelatihan statistik & riset pasar serta artikel statistik terbaru